Praktikum Administrasi Publik (SAP665319)
Mata kuliah ini berupa kegiatan analisis data empirik dan kegiatan lapangan dalam penyelengaraan administrasi publik yang dapat digunakan untuk membantu memecahkan masalah-masalah penyelengaraan administrasi publik. Mata kuliah ini lebih mengarah kepada kajian-kajian teoritik dalam bentuk praktik dan mekanisme keilmuan. Pada mata kuliah ini mahasiswa didorong untuk memahami konsep administrasi publik secara rinci yang meliputi teori-teori kebijakan, merancang policy paper, persidangan, mekanisme administrasi keuangan publik, dan kajian-kajian manajemen strategis lainnya.