2223-01-EKA018319 Manajemen Biaya

Mata kuliah ini menggambarkan pemahaman tentang:

1.     Pengaruh perkembangan teknologi informasi terhadap praktek dalam akuntansi manajemen.

2.     Struktur biaya suatu perusahaan dalam perkembangan teknologi informasi

3.     Peranan Manajemen Biaya dan Analisis Value Chain dalam menciptakan Strategi yang mempunyai Competitive Advantage.

4.     Pengukuran dan Pengendalian biaya kualitas yang terjadi pada suatu perusahaan.

5.     Konsep penentuan harga dan  pendapatan selama siklus hidup produk (product life cycle)

Manfaat

Mata kuliah ini memberikan pemahaman konseptual kepada mahasiswa tentang penggunaan informasi biaya dalam lingkungan perkembangan teknologi informasi untuk perencanaan, pengendalian dan pengambilan keputusan strategis perusahaan untuk menciptakan keunggulan bersaing  (competitive advantage) dalam pasar global.